Pantai Karang Gantungan merupakan sebuah pantai yang terletak di kawasan Sukabumi, dengan panorama alam yang sangat indah.
Karang Gantungan sendiri memang belum dikelola oleh pihak luar, melainkan dikelola oleh para warga sekitar, sehingga memiliki lingkungan yang masih terjaga.
Destinasi wisata yang bisa dikatakan tersembunyi ini, memang sangat cocok untuk kamu yang ingin bersantai sembari mencari ketenangan untuk melepas penat.
Sama seperti Pantai Solokan Saat, pantai ini juga memiliki view serta keindahan alam yang mungkin belum pernah kamu temukan sebelumnya.
Kamu bisa melakukan beragam aktivitas di pinggir pantai, seperti bermain air, piknik, duduk di bukit sembari menikmati keindahan pantai, dan masih banyak lagi.
Table of Contents
Pantai Karang Gantungan
Alamat | Jalan Surade-Ujung Genteng, Desa Pasiripis, Surade, Kabupaten Sukabumi, Provinsi Jawa Barat |
Tiket masuk | Rp 5.000/orang |
Jam operasional | Senin – Jumat 24 jam |
Fasilitas | Spot foto, area parkir, warung makan |
Google Maps | Klik di sini |
Daya Tarik Pantai Karang Gantungan
Selain keindahan alam dan juga lingkungan yang masih terjaga, pantai ini juga memiliki kawasan bukit atau tebing, yang kerap disebut mirip seperti Tanah Log yang ada di Bali.
Bahkan tak jarang banyak wisatawan mengakui jika tempat ini mirip seperti Tanah Lot-nya Sukabumi. Dari ketinggian tebing ini, pengunjung bisa menikmati indahnya pemandangan pantai, dengan semilir angin yang berhembus.
Aktivitas di Pantai Karang Gantungan
Tak usah bingung ketika berkunjung ke pantai indah ini, sebab ada beragam hal yang bisa kamu lakukan, mulai dari piknik dengan alas duduk, berfoto, menikmati suasana yang sejuk, bermain air, dan masih banyak lagi.
Bahkan tak jarang tempat ini kerap menjadi spot favorit untuk para fotographer, ataupun mereka yang ingin melakukan pre-wedding.
Fasilitas
Sebab masih dikelola oleh warga sekitar, fasilitas umum yang disediakan masih sangat terbatas. Namun kamu masih bisa menemukan tempat makan, warung, dan juga area parkir.
Tiket Masuk dan Jam Operasional
Untuk tiket masuknya sendiri, pengunjung hanya perlu membayar sekitar Rp 5.000/orang, dengan biaya parkir standar per-kendaraan, dengan jam operasional dari Senin – Minggu 24 jam.
Lokasi
Penasaran dengan pantai eksotis satu ini? Lokasinya ada di Jalan Surade-Ujung Genteng, Desa Pasiripis, Surade, Kabupaten Sukabumi, Provinsi Jawa Barat yang berjarak sekitar 97 kilometer dari Kota Sukabumi.
Dan itulah tadi ulasan singkat mengenai Pantai Karang Gantungan, gimana nih? Tertarik untuk berkunjung ke sini?