Kawah Putih Bandung: Wisata Hits & Wajib Dikunjungi Saat ke Ciwidey

Bagikan Artikel
5
(5)
Rate this post

BookingToGo – Hallo, BTG Travellers! Pada artikel hari ini, kami ingin membahas tentang wisata Bandung yang paling terkenal di Ciwidey, namanya adalah Kawah Putih. Mungkin beberapa dari kalian sudah kenal tempat wisata ini. Karena memang wisata Kawah Putih ini sudah lama hits dan sering dikunjungi banyak wisatawan domestik maupun mancanegara.

Kawah putih ini adalah wisata danau yang terbentuk dari letusan gunung Patuha. Konon, Kawah Putih ini air danaunya bisa berubah-ubah warna, tergantung dari kadar belerang, suhu, dan cuaca. Pada umumnya, warna air di Kawah Putih berwarna putih kehijauan, tetapi terkadang bisa berubah menjadi biru, hijau apel, hingga putih tergantung dari kondisi yang kami sebut sebelumnya.

Sejarah Kawah Putih 

Seperti yang telah kami katakan sebelumnya, Kawah Putih Ciwidey ini terbentuk dari letusan gunung Patuha. Gunung Patuha meletus pertama kali pada abad ke-10, dan pada kala itu kawahnya kering tidak ada airnya. Saat itu, masyarakat setempat menyebutnya Kawah “Saat” yang dalam bahasa Sunda artinya kering atau habis airnya.

Setelah itu, Gunung Patuha meletus yang kedua kalinya pada abad ke-13. Dan dari letusan tersebut akhirnya membentuk danau yang indah dan airnya bisa berubah warna. Pertama kalinya ada danau, warna air berwarna putih. Oleh karena itulah, wisata danau ini dinamakan Kawah Putih.

Alamat Kawah Putih 

Wisata Kawah Putih berlokasi di Kecamatan Ciwidey, Kabupaten Bandung. Kecamatan Ciwidey ini terletak sekitar 35 Km ke arah selatan Kota Bandung. Jika kamu pergi dengan mobil, dari kota Bandung untuk ke Kawah Putih memakan waktu sekitar 1 jam 30 menit. Untuk alamat Kawah Putih ada di Jl. Raya Ciwidey – Patengan No.KM.11, Desa Alamendah, Kecamatan Rancabali, Bandung, Jawa Barat. Biar tidak binggung, berikut adalah Google Maps untuk menuju Kawah Putih:

Jam Buka Wisata

Untuk ke Kawah Putih, pertama kali kamu harus melewati gerbang Kantor Perhutani Kawah Putih. Dan untuk ke Kawah Putih kamu harus melalui jalan menanjak, dan bisa menggunakan kendaraan pribadi atau menggunakan jasa angkot atau orang sana sebut sebagai angkutan wisata ontang anting yang tersedia disana. Tabel dibawah ini adalah jam operasional dari Kawah Putih Bandung:

Jam Buka Kawah Putih
Setiap Hari 07:00 – 17:00

 

Tiket Masuk Kawah Putih

tiket-masuk-kawah-putih
Sumber: Data Pribadi (2021)

Untuk harga tiket masuk kawah putih yang terbaru adalah sebagai berikut:

Tiket Masuk Kawah Putih 2021

Tiket Masuk Wisatawan Nusantara 27.000
Tiket Masuk Wisatawan Mancanegara 81.000

 

Dan berikut ini adalah tarif parkir kawah putih terbaru:

Tarif Parkir Kawah Putih

Parkir di Bawah

Parkir Roda 2 6.000
Parkir Roda 4 11.000
Parkir Roda 6 27.000

Langsung ke Pusat Kawah

Charge Jasa Reduksi Emisi 162.000

Jasa Layanan Pengaturan Kendaraan

JLPK Roda 2 2.000
JLPK Roda 4 4.000
JLPK Roda 6 8.000
Jasa Penitipan Helm 2.500

 

Di Kawah Putih juga ada wahana yang bisa kamu cobain, berikut adalah tarif wahana di Kawah Putih:

Tarif Wahana Kawah Putih

Nama Wahana

Weekday

Weekend

Wahana Kuda Tunggang 35.000 50.000
Wahana Panahan 20.000 20.000
Wahana Taman Bermain Mini 15.000 20.000
Wahana View Deck Sunan Ibu 10.000 10.000

 

Berikut ini adalah biaya lainnya di Kawah Putih:

  • Angkutan Wisata Ontang-Anting: 27.000
  • Jasa Fotografer Professional: 10.000 (transfer) / 20.000 (cetak foto)
  • Charge Photo Season / Prewedding: 500.000
  • Charge Shooting: 3.000.0000

Aktivitas Wisata di Kawah Putih

Kalau sudah sampai di Kawah Putih Bandung, bisa ngapain aja? Ada banyak kok aktivitas wisata yang bisa kamu lakukan di Kawah Putih. Berikut adalah hal yang bisa kamu lakukan saat berada di Kawah Putih:

Foto Instagramable di Kawah Putih Bandung

Ini adalah hal wajib yang harus kamu lakukan saat berada di Kawah Putih. Abadikanlah momen kamu berada di Kawah Putih dengan berfoto di danau dekat kawah. Selain suasananya sejuk, pemandangan sekitar kawah sangat instagramable loh. Bahkan saking bagusnya, tidak sedikit orang yang melakukan foto prewedding disini. Berikut ini adalah contoh foto yang kami ambil saat berada di Kawah Putih Bandung:

foto-di-kawah-putih-bandung
Sumber: Data Pribadi (2021)

Bahkan ada orang yang melakukan foto prewedding di kawah putih:

foto-prewedding-di-kawah-putih-bandung
Sumber: Data Pribadi (2021)

Mau lihat danau kawah putih? berikut adalah fotonya:

gambar-danau-kawah-putih
Sumber: Data Pribadi (2021)

Pergi ke Tengah Kawah dengan Jembatan Dermaga Poton

Di kawah putih ada jembatan yang bisa kamu lalui biar bisa menyebrang ke tengah kawah. Nama jembatan tersebut adalah jembatan dermaga ponton. Berikut adalah foto jembatan dermaga ponton kawah putih:

dermaga-ponton-kawah-putih
Sumber: Data Pribadi (2021)

Jika kamu mau menyebrang, kira-kira begini pemandangan dari atas jembatan dermaga ponton:

gambar-kawah-putih-ciwidey-bandung
Sumber: Data Pribadi (2021)

Saat kami pergi kesana, jembatannya ditutup atau dalam perbaikan. Mungkin saat kamu pergi kesana di lain waktu, jembatannya sudah dibuka.

Naik Mobil Ontang Anting

ontang-anting-kawah-putih
Sumber: Data Pribadi (2021)

Daripada kamu naik mobil langsung ke pusat kawah, kenapa kamu tidak cobain naik mobil ontang anting yang tersedia disana? Ontang Anting itu semacam mobil terbuka yang disediakan oleh pengelola perhutani kawah putih biar wisatawan bisa menuju ke kawah putih. Karena untuk menuju kawah putihnya, kamu harus naik lagi menelusuri jalanan yang menanjak. Dan juga, untuk menuju pusat kawah tidak boleh menggunakan kendaraan roda dua / motor maupun kendaraan roda 6 / bis. Selain itu, jika kamu pakai mobil pribadi akan kena charge jasa reduksi emisi. Biar lebih hemat, dan merasakan hal yang baru, lebih baik cobain aja naik ontang anting. Karena termasuk mobil terbuka, jadi angin sejuk dan hijaunya pemandangan di jalanan kawah putih bisa kamu nikmati. Bagi kamu yang berada di dekat akses masuk mobil, biar aman pegangan di besi ya.

Baca Juga: Ranca Upas Bandung: Tiket Masuk, Alamat, Jam Buka, & Aktivitas Wisata

Menelusuri Skywalk Cantigi

skywalk-cantigi-kawah-putih
Sumber: Instagram @kawahputih_official (2020)

Ingin melihat kawah putih dari ketinggian? Bisa kok! Tanpa drone, kamu bisa foto kawah putih dari ketinggian dengan menelusuri Skywalk Cantigi. Wahana Skywalk Cantigi ini adalah jembatan menanjak yang dibuat untuk wisatawan yang ingin menikmati pemandangan kawah putih dari sudut yang berbeda, yaitu dari atas. Untuk biaya masuk Skywalk Cantigi adalah 10.000 rupiah saja. Mau tau bagaimana jembatannya? Nih, kira-kira begini foto jembatan Skywalk Cantigi:

jembatan-skywalk-cantigi
Sumber: Instagram @kawahputih_official (2019)

Spot View Deck Sunan Ibu Kawah Putih

sunrise-point-sunan-ibu
Sumber: Instagram @kawahputih_official (2021)

Tidak banyak orang mengetahui tempat yang benama Sunan Ibu di Kawah Putih ini. Karena jalan menuju sunan ibu kawah putih ini cukup sulit untuk kamu lalui. Jalanan trekking yang naik keatas, dan juga tangga yang banyak bikin orang enggan untuk pergi ke Sunan Ibu. Tapi jika kamu punya semangat dan stamina yang banyak, tidak ada salahnya untuk datang kemari. Saat kamu jalan ke Sunan Ibu kamu bisa sekalian menikmati hijaunya pemandangan sekitar kawah putih. Saat mencapai puncak Sunan Ibu, kamu bisa melihat indahnya kawah putih dari ketinggian 2.430 mdpl.

Camping di Sunan Ibu Kawah Putih

apache-camp-sunan-ibu
Sumber: Instagram @kawahputih_official (2021)

Selain itu, di Sunan Ibu Kawah Putih kamu juga bisa melakukan aktivitas berkemah. Ada fasilitas glamping yang disediakan oleh pengelola perhutani kawah putih, dinamakan: Apache Camp Sunan Ibu. Untuk harga menginap di Apache Camp Sunan Ibu sekitar 650.000 / malamnya untuk 4 orang dan satu mobil. Harga tersebut sudah termasuk tiket masuk kawah putih, tiket masuk kendaraan, jasa reduksi emisi (jasresi), sama fasilitas bed, selimut, welcome drink, api unggun, penghangat ruangan, sunrise Tour Sunan Ibu, Kawah Putih Tour, dan air bersih. Worth it lah, kalau buat 4 orang dan patungan paling satu orang bayar 162.500. Cobain deh kemping di kawah putih.

Main Wahana Asyik di Kawah Putih

wahana-yang-ada-di-kawah-putih
Sumber: Instagram @kawahputih_official (2018)

 

Selain melihat pemandangan danau yang indah, Kawah Putih juga ada wahana permainan yang bisa kamu cobain. Wahana yang tersedia di Kawah Putih diantaranya adalah: Wahana Kuda Tunggang (naik kuda), Wahana Panahan, Wahana Taman Bermain Mini, dan Wahana View Deck Sunan Ibu. Kalau soal biaya wahananya, kami telah membahasnya di bagian tiket masuk kawah putih.

 

Bandung memang selalu asyik untuk dikunjungi, bukan? Selain tempatnya sejuk, tempat wisatanya juga banyak yang bagus. Jika kamu ingin daftar informasi tempat wisata di Bandung lengkap dari kami, kamu bisa lihat disini: Kota Bandung. Okedeh, kami rasa itulah informasi lengkap tentang Kawah Putih di Ciwidey, Bandung. Semoga bermanfaat untuk para pembaca setia blog.bookingtogo.com!

Jika kamu merasa artikel ini bermanfaat, jangan lupa bagikan informasi Kawah Putih Bandung ini dan beri rating 5 ya. Ikuti artikel kami selanjutnya, Thank You!

Seberapa Bermanfaat Artikel ini?

Klik bintang untuk memberi rating

Penilaian rata-rata 5 / 5. Jumlah Vote: 5

Belum ada rating, segera rating artikel ini

You May Also Like