9 Aktivitas Terbaru Mini Zoo Jogja Exotarium : Daya Tarik, Harga Tiket dan Jam Operasional

Bagikan Artikel
0
(0)
5/5 - (1 vote)

Mini Zoo Jogja – Hai BTG Traveler, liburan ke jogja memang gak akan pernah membosankan, selalu ada aktivitas yang seru dan bisa kamu lakukan ketika sudah datang di kota pelajar ini. Dari wisata kuliner, alam, bangunan, hingga satwa pun bisa kamu temui.

Salah satu destinasi satwa yang bisa kamu temui di Jogja adalah Jogja Exotarium, sebuah Mini Zoo yang menawarkan konsep taman edukasi satwa dan permainan untuk anak anak maupun keluarga. Memang apa sih daya tariknya? Yuk coba simak ulasan dari minboo ini.

Daya tarik Mini Zoo Jogja Exotarium

jogja exotarium

Jogja Exotarium credit by Bambang Hartono

Mini Zoo Jogja atau biasa disebut sebagai Jogja Exotarium adalah sebuah destinasi wisata keluarga yang menawarkan berbagai wahana seru baik untuk anak anak maupun orang dewasa. Berlokasi di Jl. Kabupaten No.99, Mlati, Sleman, DI Yogyakarta, kamu disini akan disuguhkan dengan berbagai satwa serta wahana yang bisa kamu mainkan sesuai selera, mulai dari wisata satwa, wahana edukasi, sampai ke aktivitas yang memacu adrenalin juga ada disini, selain itu banyak juga spot foto yang bisa kamu manfaatkan sebagai background disini loh.

Harga Tiket Masuk Mini Zoo Jogja Exotarium

Hari Harga
Weekday Rp. 20.000
Weekend & High Season Rp. 25.000

 Baca Juga: Taman Pelangi Jogja : Harga Tiket, Jam Operasional dan Aktivitas Terbaru 2023

9 Aktivitas Terbaru yang Bisa Kamu Temukan

Lalu apa aja sih aktivitas yang bisa kamu temui disini, cek yuk 9 aktivitas yang udah minboo rangkum kalau kamu datang ke destinasi ini.

1. Ciisss, Foto Bareng Satwa disini Yuk

Pastinya saat kamu ada disini, kamu akan disuguhkan dengan berbagai satwa reptil seperti ular, iguana, kemudian hewan nokturnal, pengerat, mamalia seperti domba, kelinci, hingga unggas seperti bebek ayam dan jenis burungpun ada loh, yang pastinya kamu bisa berfoto bareng mereka ya.

Satwa Mini Zoo Jogja Edukasi Anak mengenal satwa di Mini Zoo Jogja Exotarium source Google Maps

2. Berburu Spot Foto Kekinian di Taman Bunga Parijoto Puspowarni

Coba deh Ke Area Taman Bunga Parijoto Puspowarni, kamu bakal disuguhkan dengan taman bunga yang memanjakan mata loh, selain itu kamu juga bisa menemukan berbagai spot foto menarik yang bisa dijadikan latar belakang yang instagramable pastinya.

spot foto mini zoo jogja_11zon

Berburu Foto Bareng Keluarga maupun pasangan source: Google Maps

3. Keliling Naik ATV? Tenang Bakal Dipandu Petugas Disini kok

Coba rasakan sensasi mengendarai ATV yuk, cukup membayar Rp 20.000/10 menit kamu bisa berkeliling di Mini Zoo Jogja Exotarium, dan jangan khawatir kamu bakal dipandu petugasnya kalau kamu belum berani menaiki ATV nya ya BTG Traveler.

ATV Jogja Exotarium Naik ATV Jogja Exotarium yuk photo by David Fachrudi

4. Coba Merasakan Meluncur di Flying Fox

Coba rasakan meluncur di flying fox yuk, dengan bentangan sling baja sepanjang 200 meter ini, kamu bisa memacu adrenalinmu loh, harga tiketnya pun cuma dipatok Rp. 25.000 untuk 1 orang dan Rp. 40.000 untuk 2 orang. Oh iya, jangan khawatir, karena flying fox disini sudah dijamin keamanannya ya BTG Traveler.

Flying Fox di Jogja Exotarium Melatih ketangkasan dengan flying fox jogja exotarium by Wahyu Wijanarko

5. Yuk Berburu Ikan di Kolam Tangkap Ikan

Suasana yang sejuk dan asri memang paling cocok kalau bermain air. Nah di Mini Zoo Jogja Exotarium ini ada wahana tangkap ikan yang bisa kamu coba, dengan cukup membayar Rp. 10.000/orang serta dibekali dengan peralatan menangkapnya, kamu sudah bisa menangkap ikan sepuasnya sambil bermain air, sekaligus ikannya bisa kamu bawa pulang loh.

Kolam tangkap ikan Yuk Tangkap Ikanmu dan Bawa Pulang credit by DEDIROCK

6. Menunggangi Kuda Berkeliling di Jogja Exotarium

Selain melihat dan berfoto dengan satwanya, kamu juga bisa melatih kepercayaan dirimu maupun anak dengan menunggangi kuda loh, dengan cukup membayar tiket sebesar Rp. 25.000 untuk 1 orang, atau Rp. 35.000 untuk 2 orang. Kamu bisa merasakan mengelilingi Jogja Exotarium sekaligus bisa mengedukasi anak disini ya BTG Traveler.

menunggangi kuda di mini zoo jogja Coba menunggangi kuda disini bisa juga loh. Source: google maps

7. Mengelilingi Embung Parijoto dengan Bebek Kayuh

Coba mengelilingi embung buatan di taman parijoto dengan bebek kayuh yuk, dengan tiket seharga Rp. 20.000 kamu bisa 2x memutari embung loh. Kapasitas perahu kayuh ini cukup untuk 2 orang dewasa dan 1 anak kecil ya BTG Traveler.

Bebek Kayuh di Mini Zoo Jogja Kamu Bisa coba Bebek Kayuh juga loh. Source by Mas Sharnoe

8. Pacu Adrenalin, Dengan Naik Jeep Adventure

Pacu adrenalin naik Jeep yuk, dengan kapasitas 4 orang dewasa dan 1 orang anak, kamu bisa merasakan wahana jeep adventure dengan cukup membayar Rp. 250.000 aja. Di wahana ini kamu akan diajak mengelilingi rute pedesaan, sawah, menyebrangi sungai hingga melewati jalur extreme, asik kan?

Jeep Adventure Pacu Adrenalinmu di Jeep Adventure. source: Google Maps

9. Nyebur Ke Kolam Renang Selepas Jalan – Jalan


Capek
jalan – jalan di Jogja Exotarium paling pas kalau berenang di kolam gak sih BTG Traveler? karena disini juga ada kolam renangnya loh, cukup dengan tiket Rp. 10.000/orang, kamu udah bisa menikmati kesegaran air kolam yang masih alami disini.

Kolam Renang Jogja Exotarium Berenang di Kolam Renang Yuk photo by DEDIROCK

Lokasi & Jam Operasional

Mini Zoo Jogja Exotarium ini berlokasi di Kecamatan Mlati, Sleman ya BTG Traveler, buat kamu yang sudah berada di Jogja, kamu bisa mengikuti Google Maps ini.

Serta Berikut Jam Operasional Mini Zoo Jogja Exotarium

Hari Jam
Weekday 08:30 – 16:30 WIB
Weekend & High Season 08:30 – 17:00 WIB

 Liburan Ke Jogja Bareng Promo aMAYzing Indodana di BookingToGo Yuk!

Nah itu dia 9 Aktivitas yang bisa kamu lakukan saat di Mini Zoo Jogja Exotarium ini, masih banyak lagi yang bisa kamu temukan disini loh, penasaran apa aja? yuk langsung aja ke Jogja, cus pesan Tiket Pesawat, Hotel dan Keretanya di BookingToGo ya. Smart Booking, Easy Travel!

Promo Tiket Hotel Mei 2023

Seberapa Bermanfaat Artikel ini?

Klik bintang untuk memberi rating

Penilaian rata-rata 0 / 5. Jumlah Vote: 0

Belum ada rating, segera rating artikel ini

You May Also Like