Bestie Kopi Solo, Tempat Ngopi Santai di Dekat UMS

Bagikan Artikel
5
(1)
5/5 - (1 vote)

Bestie Kopi Solo, merupakan salah satu tempat ngopi di Kota Solo Jawa Tengah yang baru saja melakukan grand opening pada 1 juli 2022 lalu.

Lokasi dari Bestie Kopi ini terletak di dekat kawasan Universitas Muhammadiyah Surakarta, yang menjadi salah satu spot favorit kalangan remaja, untuk menghabiskan sore sembari menikmati segelas kopi, ataupun minuman yang tersedia.

Tempat ngopi yang satu ini memiliki konsep yang cukup unik, di mana kamu bisa menemukan area indoor yang cukup luas, serta area outdoor yang sangat cocok untuk menikmati indahnya sore di Kota Solo.

Karena memang pemilik dari Kopi Bestie ini mengusung konsep Santorini Yunani, dengan padanan warna putih dan warna soft yang membuat tempat ini begitu nyaman untuk sekedar ngopi ataupun mengerjakan tugas atau juga WFH.

Untuk area outdoor nya sendiri, kamu bisa bersantai di sebuah laman luas yang dilengkapi dengan bean bag dan juga payung untuk mereda panas. Selain itu juga ada kursi dan meja yang bisa kamu gunakan, jika tak ingin duduk di bean bag.

Area Outdoor dan Indoor Bestie Kopi Solo
via Instagram/bestiekopisolo

Tentunya, hal ini sangat dicari oleh sebagian mereka yang ingin ngopi dengan suasana yang santai.

Selain itu, di area outdoor nya juga kamu akan disuguhkan dengan view berupa hamparan sawah yang luas, dan dilengkapi dengan beragam tanaman hijau yang menyegarkan mata.

Fasilitas Bestie Kopi Solo

Kamu bisa menemukan beragam fasilitas umum yang disediakan pihak pengelola untuk para pengunjung, seperti:

  • Area Parkir Luas
  • Toilet Bersih
  • Mushola
  • Free WIFI
  • Stop Kontak
  • Indoor / Outdoor
  • Smoking Area
  • dll

Harga Menu Makanan dan Minuman Bestie Kopi Solo

Untuk sebagian orang awan, mungkin mereka akan mengira jika harga makanan dan minuman di sini cukup mahal.

Menu Bestie Kopi Solo
via GoogleMaps/Andika Yanuar

Padahal harga makanan dan minuman di sini sangat terjangkau, kamu bisa menikmati ragam menu yang tersedia mulai dari 18.000 hingga 25.000 saja.

Tentunya, harga ini sangat terjangkau terlebih untuk kalangan mahasiswa yang ada di sekitar UMS.

Lokasi Bestie Kopi Solo

Bestie Kopi sendiri terletak di Jl. Perum Gonilan Asri 2, RT.003 RW012, Nilagraha, Gonilan, Kec. Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah 57169 dan bisa kamu temukan di Google Maps.

Jam Operasional Bestie Kopi

Bestie Kopi memiliki 2 jam operasional yang harus kamu ketahui, seperti

Senin – Jumat 10.00 – 00.00
Sabtu – Minggu 09.00 – 00.00

Dan untuk kamu yang hendak mengadakan acara, kamu bisa melakukan reservasi tempat terlebih dahulu melalui

Whatsapp 082137050005
Instagram @bestiekopisolo

Dan waktu terbaik untuk berkunjung ke sini adalah menjelang matahari terbenam, antara pukul 4 sore.

Nah, itulah tadi ulasan singkat mengenai Bestie Kopi, yang bisa menjadi salah satu referensi untuk kamu yang bingung atau mencari tempat ngopi di sekitar Kota Solo. Tertarik untuk mencobanya?

Seberapa Bermanfaat Artikel ini?

Klik bintang untuk memberi rating

Penilaian rata-rata 5 / 5. Jumlah Vote: 1

Belum ada rating, segera rating artikel ini

You May Also Like